Banyak orang yang belum menyadari 5
Gejala Umum Penderita Diabetes ini, umumnya mereka hanya mengetahui tanda tanda seperti rasa kebas di tangan dan kaki, sering merasa haus, dan sering buang air kecil. Padahal masih ada
beberapa gejala diabetes saat ini yang belum banyak diketahui.
Gejala awal diabetes ini sangat penting untuk diketahui, terlebih bagi orang yang memiliki riwayat kerurunan diabetes. Hal ini agar penyakit tersebut dapat dicegah dan diobati dengan cepat. Ada beberapa gejala diabetes yang mungkin belum banyak orang mengetahuinya seperti 5
gejala diabetes dibawah ini.
5 Gejala Diabetes yang jarang diketahui
Tanda Dan Gejala Diabetes Yang jarang Diketahui
- Sering mendengkur dan mengantuk pada siang hari
Osama Hamdy, MD dari Joslin Diabetes Center di Boston AS mengatakan “Umumnya beberapa orang yang memiliki penyakit diabetes tipe 2 pernapasannya saat tidur akan tergganggu.” Bahkan ketika siang hari Anda akan sering mengantuk dan mendengkur dengan keras. Agar lebih memastikan dan mendapatkan penanganan yang cepat, sebaiknya Anda melakukan tes gula darah.
- Kulit terasa gatal
Gejala diabetes juga bisa membuat kulit menjadi gatal, sebab peredaran darah terganggu oleh diabetes, sehingga akan menimbulkan rasa gatal dan kulit kering. Umumnya penderita akan merasakan gatal pada bagian telapak kaki, tangan, dan kaki. Untuk meredakan rasa gatal sebaiknya Anda gunakan pelembab, namun jika pelembab tak mampu mengurangi rasa gatal, Segera periksakan ke Dokter.
- Pendengaran menjadi berkurang
Jika pendengaran Anda mulai berkurang kemungkinan itu pertanda gejala awal diabetes. Bahkan hal ini diperkuat oleh studi National Institute of Health bahwa gejala diabetes juga muncul diawali dari pendengaran yang berkurang. untuk lebih memastikannya sebaiknya Anda datang ke Dokter untuk melakukan tes gula darah.
- Timbul bercak gelap pada kulit.
Pada kulit akan muncul sebuah cercak halus dan gelap seperti beludru, umumnya kemunculan bercak ini akan muncul pada bagian siku, belakang leher, tulang pangkal kaki. Ini menjadi pertanda kalau kadar gula dalam darah sudah sangat tinggi. Pertumbuhan sel kulit akan semakin meningkat karena kadar insulin sudah sangat tinggi.
Seperti yang dijelaskan oleh pakar dermatolog di Edgewater, Sanjiw Saini Bahwa jika gejala ini muncul sebaiknya pasien segera menurunkan berat badan minimal hingga 5 Kg, atau dengan menggunakan alternatif lain dengan cara tropical retina A atau terapi laser.
- Penglihatan tak menentu
Pandangan menjadi lebih jelas, tentunya menjadi kabar baik bukan? Seperti yang dijelaskan profesor kedokteran penglihatan untuk diabetes Howard Baumsisiten MD, “Mungkin Anda pernah mendapatkan info kalau penglihatan yang kabur merupakan gejala diabetes, padahal untuk penderita diabetes, pandangan yang semakin jelas ataupun kabur bisa saja terjadi”
Hal ini karena diabetes menjadi penyebab kadar cairan pada tubuh berpindah, tak terkecuali pada bagian mata.
Itulah beberapa gejala diabetes yang mungkin belum Kita sadari, jika Anda sedang mengalammi gejala dan ciri seperti diatas, sebaiknya periksakan segera ke Dokter untuk dilakukan pengecekan gula darah, sehingga penanganan dan pengobatan bisa dilakukan secara dini.